BELAJAR SEPANJANG HAYAT


Catatan Harian Seorang Guru IPA







Selamat berkunjung di blog kami, semoga bermanfaat

Kamis, 10 November 2016

Menulis Sebagai Hiburan


Oleh Agus Pribadi

Menulis merupakan sebuah rutinitas yang dilakukan oleh seorang penulis. Setiap saat, bisa harian atau mingguan, seorang penulis menghasilkan tulisan untuk berbagai tujuan.
Ternyata jika dirasakan, menjadi penulis tidaklah semudah membalikan telapak tangan. Karena di dalamnya butuh konsistensi. Butuh keberlanjutan karya. Dengan karya-karya yang terus mengalir, maka penulis akan diakui eksistensinya.
Halangan-halangan dalam menulis
Gambar Pixabay.com
Dalam menjaga konsistensinya dalam berkarya, seorang penulis mengalami berbagai halangan, diantaranya :
1.      Kejenuhan
Sesuatu yang dilakukan secara rutin, misalnya menulis mempunyai resiko mengalami kejenuhan yang tinggi. Pikiran menjadi lelah.
2.      Mata menjadi lelah
Jika mata terlalu lama menatap monitor komputer, resikonya adalah mata menjadi lelah, dan syaraf-syaraf menegang. Ini akan mempengaruhi kondisi fisik dan psikis seseorang.

Mengembalikan keadaan agar fresh kembali
Saat mengalami kejenuhan, agar dapat kembali fresh, diantaranya :
1.      Refreshing
Berlibur dan berekreasi bisa menghilangkan kejenuhan.
2.      Melakukan aktifitas lain
Melakukan aktifitas lain misalnya berkunjung ke rumah teman lama, memasak, dan sebagainya.
3.      Pekerjaan utama jalan terus
Pekerjaan utama yang saya maksud adalah pekerjaan yang termasuk dalam rangka mencari nafkah selain menulis, misalnya pegawai, pedagang, dan sebagainya. Pekerjaan ini harus jalan terus, jangan sampai terbengkalai.
Hal yang sangat mendukung seorang penulis agar terus berkarya adalah menjadikan menulis sebagai hiburan. Hal ini berarti menulis sesuatu yang menyenangkan bagi kita. Bisa menulis apa saja sesuai keinginan kita. Menulis tanpa beban. Misalnya menulis cerpen, puisi, dan sebagainya. []

Share:

0 komentar:

VIDEO PEMBELAJARAN

Arsip

Frequency Counter Pengunjung

Artikel Terbaru

LINK SAYA

Komentar Terbaru

Konsultasi IPA